Netraworld, Jakarta – Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) menjadi salah satu utusan Presiden Prabowo Subianto untuk menghadiri upacara pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan. Selain Jokowi, Wamenkeu Thomas Djiwandono, Menteri HAM Natalius Pigai dan Ignatius Jonan juga turut diutus Presiden Prabowo.
Dalam video dilihat Netra, Sabtu (26/4/2025), terlihat Jokowi dan utusan lain asal Indonesia mendapat kesempatan untuk memberikan penghormatan terakhir kepada jenazah Paus Fransiskus sebelum misa upacara pemakapan dimulai.
Tampak mereka kompak mengenakan jas, dasi dan peci berwarna hitam. Di depan peti jenazah Paus Fransiskus para utusan Prabowo sempat memanjatkan doa.
Terlihat Jokowi mengangkat tangan mendoakan Paus Fransiskus. Di sisi kiri Jokowi nampak ada seorang kardinal dan biarawati yang juga tengah berdoa.
Seusai memanjatkan doa sebagai penghormatan terakhir untuk Paus Fransiskus, Jokowi dan para utusan Prabowo keluar dan menempati kursi yang telah disediakan di Alun-alun Santo Petrus. Mereka kemudian mengikuti misa pemakaman Paus Fransiskus.
Diketahui dalam upacara pemakaman Paus Fransiskus sejumlah pemimpin dunia hadir. Beberapa di angaranya yakni Presiden AS Donald Trump, Presiden Ukraina Vlodymyr Zelensky, Pangeran William dari Inggris dan PM Keir Starmer, Raja dan Ratu Spanyol, juga dari Kerajaan Belgia, Swedia, Norwegia, dan Monako.
Misa dipimpin oleh Kardinal Giovanni Battista Re. Missa digelar di Lapangan Basilika Petrus dan dimulai pada pukul 10.00 waktu setempat.
Setelah misa selesai, peti jenazah Paus Fransiskus dibawa ke Basilika Santa Maria Maggiore, Roma, Italia untuk dimakamkan. Misa pemakaman Paus Fransiskus dihadiri oleh 224 kardinal, 750 pastor dan uskup serta berlangsung sekitar 90 menit.