Netra, Jakarta – Pelatih Manchester United (MU) Ruben Amorim menyindir fans yang memutuskan pulang dari Stadion Old Trafford sebelum laga usai. Padahal MU berhasil menang comeback 5-4 atas Lyon di babak perempat final Europa League, Jumat (18/4) dini hari.
Di leg pertama Lyon vs MU yang bermain di kandang Lyon, Stadion Groupama, Prancis, kedua tim bermain imbang 2-2. Kemudian di leg kedua, bermain di kandang setan merah, Old Trafford, Inggis, MU berhasil menang 5-4 sehingga agregat akhir 7-6, MU dipastikan lolos ke semi final.
Pada laga tersebut kedua tim bermain sama kuat yakni 2-2 sampai 2×45 menit waktu normal. Laga memasuki babak extra time 2×15 menit, di 15 menit pertama Lyon berhasil mencetak 2 gol sehingga MU tertinggal 2-4.
Pada saat itu banyak penggemar setan merah kecewa dan memutuskan pulang meninggalkan stadion Old Trafford. Namun pada 15 menit kedua MU berhasil mencetak 3 gol sehingga comeback terjadi di Stadion yang memiliki julukan Theatre of Dreams.
Ruben Amorim menuturkan momen ini sangat luar biasa, ia menyesalkan beberapa penggemar MU yang sudah memutuskan pulang dari stadion sebelum laga usai.
“Suara di stadion adalah yang terbaik yang pernah ada. Beberapa orang mengoleksi kaus, syal, tetapi saya ingin mempertahankan suara itu, ini adalah suara terbaik di dunia,” kata Amorim kepada TNT Sports usai laga MU vs Lyon.
Menurut Ruben Amorim, para fans yang memutuskan pulang lebih dulu akan terkena macet dan mereka merasa kecewa karena tidak melihat tim kebanggaannya berhasil menang.
“Saya merasa kasihan pada orang-orang yang harus meninggalkan stadion saat skor 4-2 karena kemacetan, mereka akan kecewa,” dia menambahkan.
“Kami tahu kami berkinerja buruk dan pantas menerima semua kritik, tetapi kami punya waktu untuk membuat sesuatu yang istimewa di musim ini,” jelasnya.
Dengan hasil ini MU dipastikan lolos ke semifinal Europa League dan akan bertemu wakil dari Spanyol Athletic Bilbao, yang akan berlangsung pada Jumat (2/5) dini hari.