Netra, Jakarta – Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Bahrain 1-0 dalam lanjutan Ronde ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Seusai pertandingan, pemain Timnas Rizky Rodho mengatakan tujuan tim ini adalah lolos ke Piala Dunia.
Awalnya Ridho menuturkan siapapun pemain yang dipercaya untuk bermain akan memberikan segalanya untuk Timnas. Ia menyebut hal itu terbukti pada laga kontra Bahrain kali ini.
“Siapa pun yang main akan memberikan semuanya untuk Indonesia dan terbukti hari ini mereka semua mati-matian untuk Indonesia,” ungkap Ridho saat diwawancara usai pertandingan, Selasa (25/3/2025).
Ridho mengatakan ia tidak memiliki target pribadi. Menurutnya yang terpenting ia selalu berusaha memberikan yang terbaik mengingat para pemain memiliki tujuan untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
“Saya tidak ada target pribadi, yang terpenting ketika saya diberi kesempatan bermain oleh pelatih, sebisa mungkin saya akan memberikan yang terbaik karena tujuan kami sama-sama yaitu untuk lolos ke World Cup (Piala Dunia),” katanya.
Lebih lanjut Ridho menyampaikan kemenangan ini juga berkat dukungan semua suporter. Tak lupa ia mengucapkan terima kasih atas dukungan luar biasa dari suporter Timnas Indonesia.
“Kemenangan ini juga berkat orang-orang, suporter semua yang mendukung dari hati. Terima kasih atas kehadiran kalian, hati-hati di jalan, dan selamat menikmati tiga poin,” pungkasnya.
Diketahui, dengan kemenangan ini Timnas Indonesia naik ke posisi 4 di Klasemen Grup C Ronde ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026. Hasil positif pada laga kali ini menjaga asa Timnas lolos ke Piala Dunia.