Netra, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad mendatangi Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta Selatan. Ia mengatakan kedatangannya ke Gedung BEI bertujuan untuk menjaga ketenangan pasar di tengah kondisi yang terjadi.
“Menyikapi pembekuan otomatis akibat koreksi IHSG sebesar 5 persen yang memang merupakan mekanisme otomatis dan bukan pertama kali terjadi, seperti saat pandemi COVID-19 hari ini kami hadir untuk memberikan dukungan serta memastikan pasar tetap tenang,” ujar Dasco dalam konferensi pers di Gedung BEI Jakarta, Selasa (18/3/2025).
Sebelumnya, Bursa Efek Indonesia (BEI) sempat memberlakukan penghentian sementara perdagangan (trading halt) pada pukul 11:19:31 WIB dalam sistem Jakarta Automated Trading System (JATS). Kebijakan ini diambil setelah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok 5,02 persen ke level 6.146.
Dasco menegaskan, DPR akan mendukung pemerintah dalam mengambil langkah-langkah strategis guna memulihkan pasar. Hal serupa disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Misbakhun.
“Kami memberikan dukungan penuh kepada OJK dan BEI dalam menghadapi situasi ini. Kehadiran kami bertujuan untuk meyakinkan pasar bahwa negara siap memberikan dukungan,” ungkap Misbakhun.
Lebih lanjut, Misbakhun mengimbau agar tidak ada kepanikan terkait anjloknya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sempat turun lebih dari 6 persen dalam perdagangan Selasa (18/3) siang. Ia juga membantah bahwa penurunan tersebut disebabkan oleh kinerja saham-saham Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).
“Kinerja perbankan Himbara tetap solid. BRI, misalnya, mencatatkan dividen yang sangat besar dan saat ini tengah menggelar RUPS. Faktor-faktor ini seharusnya direspons secara positif oleh pasar,” pungkasnya.