Netra, Jakarta – Wakil Ketua Umum (Waketum) relawan Pro-Jokowi (Projo), Freddy Damanik, menanggapi pernyataan PDI Perjuangan (PDIP) yang meragukan klaim Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa ia memilih diam saat dicela. Menurut Freddy, setiap orang, termasuk Jokowi, memiliki batas kesabaran.
“Faktanya, selama ini beliau selalu diam ketika dicela, dihina, dan difitnah. Tapi setiap orang punya batas kesabaran, termasuk Jokowi yang juga manusia biasa,” ujar Freddy kepada wartawan, Minggu (16/3/26).
Freddy menilai sikap PDIP terhadap Jokowi sudah keterlaluan. Ia pun menyinggung hasil Pilpres 2024, di mana pasangan capres-cawapres yang diusung PDIP hanya meraih 16,47% suara.
“Kami melihat PDIP sudah sangat keterlaluan terhadap Jokowi. Mereka lupa bahwa Jokowi adalah presiden dua periode yang memiliki banyak pendukung dan dicintai rakyat. Itu kekuatan Jokowi. Buktinya, saat beliau memainkan pengaruhnya di Pilpres 2024, calon PDIP langsung terkapar dengan hanya mendapat 16 persen suara,” ujar Freddy.
Freddy juga memperingatkan bahwa jika PDIP terus menyudutkan Jokowi, bukan tak mungkin mantan presiden itu akan memberikan perlawanan. Ia pun meminta PDIP untuk berhenti menyerang Jokowi dan keluarganya.
“Kalau PDIP terus mengganggu Jokowi, bukan tidak mungkin beliau akan melawan dan menghancurkan kembali PDIP dengan caranya sendiri, meskipun sudah tidak menjabat sebagai presiden,” tegas Freddy.
“Kami meminta PDIP segera move on dari Jokowi. Tak perlu lagi menyerang beliau dan keluarganya,” pungkasnya.