Netra, Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita lebih dari satu kendaraan milik mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (RK), terkait penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan iklan di Bank BJB. Selain motor gede (moge), satu unit mobil juga turut diamankan.
“Untuk kendaraan selain Royal Enfield yang disita dari saudara RK itu informasi yang kami dapatkan ada satu unit kendaraan roda empat,” ujar Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, dalam konferensi pers di Gedung Merah Putih, Jakarta Selatan, Jumat (25/4/2025).
Tessa belum menjelaskan secara rinci jenis mobil tersebut. Ia menyebut mobil masih berada di bengkel sehingga belum bisa dipindahkan ke Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan).
“Mereka belum bisa dikonfirmasi. Tetapi kendaraan ini kenapa belum bisa digeser ke Rupbasan karena posisinya masih dalam perbaikan di bengkel mobil kendaraan itu. Saya kurang paham jenisnya,” jelasnya.
Sementara itu, moge milik RK yang telah disita lebih dulu sudah dipindahkan ke Rupbasan KPK di Cawang, Jakarta Timur, sejak Kamis (24/4). Motor tersebut diketahui berwarna hitam dengan tulisan ‘Royal Enfield’ berwarna kuning di bagian tangki bensin.
Motor gede itu kini terparkir di lantai dasar area parkir Rupbasan bersama deretan barang bukti lain yang disita KPK dari berbagai kasus korupsi. Sebelumnya, moge tersebut ditemukan saat penyidik menggeledah rumah RK di Bandung pada Maret 2025.
Menurut KPK, kendaraan itu tidak tercantum dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Ridwan Kamil.
“Jadi motor yang saat ini sudah berada di Rupbasan Cawang itu tidak masuk di dalam LHKPN saudara RK, belum atau tidak masuk. Nah, jadi kalau ditanya ada atau tidak, untuk LHKPN saudara RK per pelaporan tahun 2023 itu tidak ada tercantum kendaraan yang saat ini sudah dititipkan di Rupbasan Cawang,” ujar Tessa.
Ia juga mengungkapkan bahwa surat kepemilikan moge tersebut bukan atas nama Ridwan Kamil, melainkan orang lain. Namun, identitas pemilik belum diungkap.
“Atas nama orang lain, bukan atas nama RK. Iya, belum bisa dibuka saat ini, yang jelas bukan atas nama saudara RK yang dimaksudkan rekan-rekan,” kata Tessa.
Berdasarkan penelusuran situs e-LHKPN, dalam laporan yang disampaikan Ridwan Kamil tercatat satu unit motor Royal Enfield Classic 500 keluaran 2017 berwarna Battle Green. Sedangkan moge yang disita KPK berwarna hitam dengan aksen kuning di beberapa bagian bodi.