Netra, Jakarta – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan Presiden Prabowo Subianto akan kirim utusan untuk menghadiri pemakaman Paus Fransiskus. Prabowo disebut tidak dapat menghadiri proses pemakaman Paus Fransiskus secara langsung.
“Oleh karena sesuatu dan lain hal, Bapak Presiden kemungkinan tidak bisa hadir langsung dalam acara pemakaman Paus, beliau berencana untuk mengirim utusan,” kata Prasetyo kepada wartawan, Rabu (23/4/2025).
Ketika ditanya siapa yang akan ditunjuk untuk menghadiri pemakaman Paus Fransiskus, Prasetyo belum bisa menjawab. Ia mengatakan hal itu tengah dikoordinasikan oleh pemerintah.
“Nah ini sedang kita koordinasikan, sabar dulu ya,” ujarnya.
Diketahui, Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, wafat pada Senin (21/4) dalam usia 88 tahun. Sebelumnya, ia masih sempat menyapa umat saat perayaan Paskah. Paus dikabarkan meninggal setelah menjalani perawatan sebulan di rumah sakit akibat pneumonia.